Gaya, Jakarta - Tas dan sepatu  Anda bermasalah? Tak perlu khawatir lagi. Karena Momoko Bag & Shoes Spa, perusahaan servis tas dan sepatu premium yang berbasis di Thailand kini membuka gerai perdananya di Indonesia.

Dibuka di Pacific Place lantai dasar,  Momoko Bag & Shoes Spa dikenal dan dipercaya sebagai perusahaan servis tas dan sepatu premium nomor satu karena teknologi dan layanannya yang inovatif. Yaitu  inovasi teknologi nano dengan bahan dasar air. Teknologi ini dapat memberikan lapisan yang meresap ke pori – pori setiap material sehingga tidak merusak lapisan luar dari barang Anda.

Baca juga :Yoghurt Jangan Dimakan Mentah Karena Ada Sianida, Makanan lain?

“Kami berharap kehadiran Momoko di Indonesia dapat menjadi sebuah solusi untuk menjawab market aset fashion khususnya sepatu dan tas agar selalu terawat sehingga investasi fashion dapat bertahan lama” Ujar Felin Natalia, Pemilik Momoko Bag & Shoes Spa Indonesia dalam rilisnya yang dikirim ke Tempo.co, 15 Maret 2017.

Disebutkan juga jenis servis Momoko Bag & Shoes Spa sangat beragam Yaitu dari pembersihan hingga perawatan premium untuk jenis bahan dasar kulit.

“Semua servis kami kerjakan dengan pekerjaan tangan, pekerja workshop lokal kami telah terlatih dan mempunyai sertifikat standar internasional untuk pelayanan ini," tambah Felin Natalia.

SAROH/SUSAN

Baca juga :
Teman Juga Berperan dalam Kesuksesan, Ini Alasannya
Jangan Abaikan Kekuatan Makanan Ini Saat Lutut Bermasalah