Bola, Jakarta - Mantan kapten Barcelona, Xavi Hernandez, mengakui peluang mantan timnya untuk lolos dari babak 16 Besar Liga Champions memang berat setelah kalah 0-4 pada laga pertama melawan Paris Saint-Germain. Tapi, mantan gelandang timnas Spanyol itu juga tak menyangkal bila Barca masih memiliki kemungkinan untuk melaju.

Barca akan menjamu Les Parisiens di Camp Nou, Rabu dinihari, 8 Maret 2017.

"PSG memang superior dalam segala hal di laga pertama dan bakal menjadi lawan sulit. Tapi Barca sekarang lebih baik dan mereka masih mungkin melakukan comeback. Mereka siap, secara fisik maupun taktik," kata Xavi kepada Le Parisien.

"Lionel Messi adalah kunci seluruh tim, kecuali bila ia cedera. Dialah pembuat perubahan dan yang terbaik dalam sejarah," tambahnya.

Bintang PSG yang paling diwaspadai Xavi adalah Marco Verratti. Xavi berharap pemain mungil Italia itu bisa membela Barca di masa datang.

"Verratti adalah kekuatan ideal di Barcelona. Ia bsia mengantisipasi bola, menggiringnya ke depan, menggalang permainan, dan tekniknya luar biasa," puji Xavi.

Ketika ditanya apakah ia bersedia menggantikan Luis Enrique sebagai pelatih Barca, Xavi mengelak. Meski sudah belajar menjadi pelatih, fokusnya sekarang hanya membela klubnya di Qatar.

"Saya bukan pengganti Luis Enrique. Pikiran saya masih sebagai pemain dan musim depan adalah yang terakhir saya sebagai pemain, setelah itu kita lihat saja nanti," tegasnya.

PIPIT